8 Pilihan Cara untuk Menghemat Ongkos Ke Kantor

by October 22, 2015

8 Pilihan Cara untuk Menghemat Ongkos Ke Kantor

8 Pilihan Cara untuk Menghemat Ongkos Ke Kantor

Mengapa Anda harus berhemat biaya transportasi? Bukankah uang hasil penghematan itu sebenarnya tak terlalu besar? Pernahkah Anda bayangkan jika biaya transportasi atau ongkos angkot yang dijumlahkan dalam sebulan nilainya sama dengan harga cicilan kredit sebuah motor ? Yuk simak 8 pilihan cara untuk menghemat ongkos pergi – pulang ke kantor. Kedelapan cara menghemat ongkos ke kantor tersebut adalah:

1. Pilihlah rumah kontrakan di dekat kantor agar Anda tak perlu keluar ongkos. Cukup dengan jalan kaki santai di pagi hari Anda bisa sampai ke kantor.

2. Gunakan sepeda untuk menempuh perjalanan pergi – pulang ke kantor, sepeda itu hemat, murah, dan menyehatkan, kekurangannya adalah Anda harus berangkat lebih pagi dari biasanya dan setibanya di kantor Anda harus mandi kembali, sebab tubuh Anda akan basah oleh keringat dan bau badan.

3. Gunakan motor yang hemat bahan bakar. Apa saja keuntungan mengendarai motor? Banyak sekali selain lebih hemat bahan bakar, Anda juga bisa zig-zag melewati jalanan yang macet, motor juga anti gerah, dan kecepatannya bisa Anda atur sesuai keinginan dan kelancaran jalanan. Kekurangannya adalah Anda kebasahan jika hujan dan kepanasan tersengat matahari, serta rentan terkena polusi udara.

4. Gunakan motor listrik, kendaraan ini  adalah gabungan antara sepeda dan motor bertenaga listrik, Anda tak perlu khawatir jika dompet Anda ketinggalan karena motor ini tak perlu membeli premium di SPBU, cukup di-charge, jika listriknya habis, kayuh saja kendaraan ini dengan kaki kokoh Anda.

5. Gunakan angkutan umum untuk pergi – pulang ke kantor, lihatlah betapa banyak keuntungan naik kendaraan umum, Anda bisa menikmati pemandangan sepanjang jalan, Anda bisa mendapat teman baru, dan tak perlu konsentrasi, cukup duduk manis dan sampai di tujuan.

6. Menumpang pada kendaraan teman, cara ini membuat Anda tak perlu mengeluarkan biasa apa pun. Selama tujuan masih searah dan tidak merepotkan teman Anda lakukan saja cara ini, asalkan teman Anda yang ditumpangi tidak merasa keberatan. Buatlah janji bertemu dengan teman Anda, minta ia menjemput Anda jika rute perjalanan yang ia lewati merupakan wilayah rumah Anda.

7. Nebeng (sharing), Anda berbagi tumpangan atau tempat duduk dengan teman-teman yang rutenya searah. Biaya bensin ditanggung secara patungan oleh para penumpang mobil tersebut. Dengan berbagi tumpangan pemilik mobil bisa mengurangi biaya trnsportasi yang biasanya ia tanggung sendiri.

8. Berpartisipasilah ikut mobil jemputan, biaya yang dikeluarkan untuk mobil jemputan ditentukan oleh pemilik mobil tersebut. Biaya yang dikeluakan untuk mmbil jemputan ini lebih murah daripada berkendara dengan mobil pribadi, dan lebih nyaman daripada naik angkutan umum.

Kedelapan cara berhemat di atas dapat Anda gunakan secara acak, sesuai dengan kondisi Anda. Semua itu adalah seni dalam menghemat ongkos ke kantor. Selamat berhemat.

Salam Sukses Finansial,

Baca artikel lainnya mengenai “Membuat Penghasilan Selalu Cukup

 

Mike Rini Sutikno, CFP
PT. Mitra Rencana Edukasi – Perencana Keuangan / Financial Planner
Website. www.mre.co.id, Portal. www. kemandirianfinansial.com
Fanspage. MreFinancialBusiness Advisory, Twitter. @mreindonesia
Google+. Kemandirian Finansial, Email. info@mre.co.id,
Youtube. Kemandirian Finansial, Mitra Rencana Edukasi
Workshop The Enterprise You – Cara Pintar Ngatur Duit, Berbisnis dan Berinvestasi
Workshop : Smart Money Game (Papan Permainan Edukasi Perencana Keuangan)